Lima Rest Area Terindah Di Jateng

Lima Rest Area Terindah Di Jateng

(Cuplikan dari :  travel.kompas.com)-Fasilitas rest area bisa dimanfaatkan pengguna tol.  Jadi, mampirlah ke rest area, bukan istirahat di bahu jalan. Rest area kini dilengkapi pom bensin, tempat ibadah, toilet, minimarket, hingga tempat kuliner.

Berikut lima rest area yang instagramable. Silakan beristirahat sembari berwisata:

1-Rest area Km 260B, Tol Pejagan-Pemalang

Rest area 260B di ruas tol Pejagan-Pemalang, Kab-Brebes. Rest area ini dikenal dengan nama rest area 260B Heritage-Banjaratma.  Bangunannya bekas pabrik gula Banjaratma yang didirikan Belanda, seperti dikutip dari Kompas.com (10/2/2022). Tak heran, bangunannya bertema kolonial.

2-Rest area Km 456, Tol Semarang-Solo

Rest area Km 456 di ruas tol Semarang-Solo ini dikenal sebagai Resta Pendopo 456. Mengutip Kompas.com (24/4/2022), rest area ini mendapat penghargaan dari Kement-PUPR sebagai Rest Area Terbaik di Indonesia.

Pemandangannya mengagumkan. Dengan luas 3,3 ha, Resta Pendopo 456 punya sky bridge atau jembatan penghubung bangunan di ruas kanan dan kiri jalan tol. Keunikannya pengunjung dapat melihat hamparan sawah dan gunung, dan spot foto Instagramable.

Jika cuaca cerah, kita bisa berfoto dengan latar Gunung Merbabu. Ada 5 bangunan utama bergaya joglo dengan atap limas yang berdiri di Resta Pendopo 456. Bangunan ini  memiliki filosofi yang mewakili keberadaan lima gunung di Jawa Tengah, yaitu Merapi, Merbabu, Sumbing, Sindoro, dan Ungaran.

3-Rest area Km 429, Tol Semarang-Solo

Masih di jalan tol Semarang-Solo, rest area Instagramable yaitu rest area Km 429. Tak jauh beda dengan Resta Pendopo 456, rest area ini juga ada pemandangan gunung serta perbukitan hijau.

Lokasinya sebelum persimpangan jalur keluar Kota Ungaran, Semarang. Fasilitas di Rest Area ini juga lengkap, mulai  masjid, toilet, gerai makanan, minimarket, SPBU, hingga area parkir.

4-Rest area Km 22, Tol Semarang-Bawen

Rest area Km 22 di Dusun Ngemplak, Susukan, Ungaran Timur, seperti dikutip dari Kontan (1/7/2016). Salah satu ikonnya, masjid berkubah merah. Kubah ini megah dan tampak dari kejauhan. Fasilitasnya : Kantin, swalayan, taman bermain, lahan parkir, dan toilet.

5-Rest area Km 487, Tol Semarang-Solo

Rest area ini di Desa Gumukrejo, Kecamatan Teras, Kab-Boyolali. Saat di rest area, kita  melihat patung sapi; ikon Kabupaten Boyolali sebagai penghasil susu, seperti dikutip dari situs Trans Marga Jateng.

Lokasi ini dikenal sebagai Rest Area Bale Nglaras. Ada rooftop di kawasan rest area, sehingga pengendara bisa istirahat sembari menikmati hawa sejuk serta pemandangan Kabupaten Boyolali. Tidak ada SPBU. Lokasinya di sisi selatan dan utara jalan tol Semarang-Solo. Masing-masing rest area memiliki luas 1,3 hektar.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “8 Rest Area Instagramable, Ada Bekas Pabrik Gula dan Panorama 5 Gunung”, Klik untuk baca https://travel.kompas.com/read/2022/04/26/160400427/8-rest-area-instagramable-ada-bekas-pabrik-gula-dan-panorama-5-gunung?page=all.
Penulis : Ulfa Arieza; Editor : Anggara Wikan Prasetya
Kompascom+ baca berita tanpa iklan: https//kmp.im/plus6
Download aplikasi:  https//kmp.im/app6

(Diedit dan Disajikan ulang oleh FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita