Tambak Udang Modern Jumbo Pertama di Indonesi

Tambak Udang Modern Jumbo Pertama di Indonesi

(Cuplikan dari cnbcindonesia.com)-JAKARTA; Presiden Jokowi meresmikan Tambak Budidaya Udang Berbasis Kawasan di Kabupaten Kebumen, Jateng. Ini tambak udang modern pertama sekaligus terbesar di Indonesia.

Sebelum dibangun, lokasi ini lahan kosong dan tambak tradisional eksisting dengan produktivitas rendah (0,6 ton/ha/tahun). Tambak ini berbentuk tambak tidak beraturan, serta tidak ada tandon dan IPAL. Jokowi berharap  kawasan tambak ini bisa menghasilkan udang bermutu di atas 40 ton per hektare.

“Di tambak berbasis kawasan ini telah diselesaikan 60 ha, yang akan menghasilkan udang 1 ha nya ± kita harapkan di atas 40 ton dan kawasan budi daya udang ini menghabiskan anggaran Rp 175 miliar,” ungkap Jokowi saat peresmian, (9/3/2023).

Beliau harap kawasan ini jadi contoh provinsi lain dalam budi daya udang. Manajemen modern ini, untuk mengembangbiakan udang berjenis Vaname. “Budi daya udang vaname ini perlu kebersihan air dan butuh manajemen detail, semoga jadi contoh kita semua,” tuturnya.

Pembangunan tambak udang berbasis kawasan ini dengan pertimbangan ekologi dan ekonomi. Sehingga sasarannya peningkatan kesejahteraan dan pendapatan asli daerah, serta kelestarian ekosistem.

Untuk menjamin ekosistem, tambak udang ini dilengkapi tandon air dan instalasi pengolahan air limbah (IPAL). Infrastruktur water intake, saluran outlet, laboratorium, gudang pakan, bangunan pasca panen, rumah genset, rumah jaga tambak, dan jalan produksi.

Tambak udang ini ramah lingkungan sesuai blue ekonomi. Tak merusak mangrove karena memiliki water treatment, IPAL, dan tandon. IPAL ini paling pokok, sehingga sisa proses budi daya tidak langsung dibuang ke laut, tapi ada proses treatment yang dilakukan

Baca artikel dari sumbernya di https://www.cnbcindonesia.com/news/20230309122413-4-420234/pertama-di-ri-ini-tambak-udang-modern-berukuran-jumbo; Oleh Emir Yanwardhana; emy/wur; ; CNBC Indonesia

(Diedit dan disajikan ulang oleh FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita