Mantan Mekanik Bengkel Bikin Bengkel Online

(economy.okezone.com)-JAKARTA; Pandemi virus corona membuat kita harus berpikir kreatif. Seperti yang dilakukan sejumlah mantan mekanik di Sidoarjo, yang membuat bengkel online.

 

Penggagas Bengkel Online Zahlul Yussar mengatakan, bengkel online dibuat berbekal keterampilan selama kerja di tempat perbaikan mesin kendaraan roda dua. Dari situ dibuat aplikasi, para pemilik roda dua dapat memperbai kendaraan mereka di rumah selama 24 jam.

 

“Aplikasi ini dikembangkan 4 tahun. Ini diluncurkan untuk melayani warga yang mengalami kerusakan pada kendaraan roda duanya. Para konsumen dapat memesan mekanik atau kebutuhan lainnya secara daring, kapanpun dan dimanapun selama 24 jam,” ujarnya, dikutip dari siaran iNews Sabtu (29/8/2020).

 

Dengan peluncuran aplikasi para mantan mekanik motor dapat menampung keterampilan roda dua atau bahkan bisa menambah penghasilan mekanik di luar pekerjaan tetap mereka sebagai mekanik motor.

 

“Bahkan melalui aplikasi ini diharapkan dapat mengurai kerumunan warga yang tengah mengantre di pusat-pusat bengkel roda dua guna pencegahan penularan Covid-19,” tuturnya.

 

Pemesanannya terbilang mudah. Konsumen hanya memasukkan keluhan yang dirasakan pada motor mereka. Kemudian telah disediakan pada kolom aplikasi serta mencantumkan merek motor, tahun pembuatan, sejumlah persyaratan lain serta alamat konsumen.

 

Hal ini dimaksudkan agar para mekanik yang akan memperbai dapat membawa peralatan yang sesuai keluhan yang disampaikan oleh konsumennya. Bahkan dalam sistem pembayarannya aplikasi ini dapat menggunakan sistem daring, tanpa harus melakukan pembayaran kepada para mekanik.

 

“Tidak saja dapat melayani di rumah konsumen, mekanik online ini juga dapat melayani konsumen dalam kondisi darurat seperti saat motor mogok di jalan,” ujarnya.

 

(fbn;  Yoyok Agusta; Bahan dari : https://economy.okezone.com/read/2020/08/29/455/2269388/kreatif-mantan-mekanik-bikin-bengkel-online-di-tengah-pandemi)-FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita