Ribuan Burung Mati Jatuh Dari Langit

Ribuan Burung Mati Jatuh Dari Langit(cnbcindonesia.com; berita lama)-JAKARTA; Sekitar 1.500-an burung jatuh dari langit di Philadelhia, AS. Kejadian itu di malam hari, tepatnya, di tengah kota. Daily News menuliskan, Stephen Maciejewski pensiunan usia (71) dan merupakan relawan pemerintah yang pertama memposting kematian banyak burung itu.

“Ini hari terburuk di hidupku. Saya mengumpulkan sekitar 400 unggas yang mati dan menemukan banyak lainnya. Ini pekan migrasi, tapi mengarah ke bencana sempurna,” katanya di postingan memperlihatkan banyak burung mati dikutip Minggu (11/10/2020).

Kejadiannya pada Jumat Malam waktu setempat. Macieejewski melihat ada penurunan suhu ekstrem membuat burung berlomba migrasi dari Kanada, Maine, New York menuju Amerika Tengah dan Selatan.

Burung itu diduga kuat tewas karena bersamaan menabrak bangunan tinggi. Awan yang rendah dan hujan menyebabkan burung terbang lebih rendah dari biasanya sehingga risiko semacam itu meningkat.

Ahli ilmu burung setempat, Keith Russel, menyebut burung yang mati terdiri dari berbagai spesies. 
”Hal ini isu sangat besar di dunia konservasi burung. Estimasinya ada 250 juta sampai 1 miliar burung mati setiap tahun karena berbenturan dengan bangunan,” ujarnya.

Dia mengatakan, kematian massal dalam skala seperti ini di kota Philadelphia hanya pernah terjadi pada 72 tahun silam. Ia pun memberi ilustrasi bagaimana kejadian semacam itu terjadi.

“Mereka seperti berada di jalan tol gelap dan mendadak Anda melihat lampu-lampu. Anda tak bisa melihat apapun kecuali cahaya itu. Burung bisa terpapar hujan badai atau kondisi tertentu. Mereka pun berpikir hey kita bisa berhenti di sini,” papar dia.

(dru; M. Iqbal; Bahan dari : https://www.cnbcindonesia.com/news/20201011075315-4-193428/pertanda-apakah-ini-ribuan-burung-mati-jatuh-dari-langit)-FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita