Relawan TFK Kantin ITS Mendapat Penghargaan Dari Pemprov Jatim

Relawan TFK Kantin ITS Mendapat Penghargaan Dari Pemprov Jatim(rmoljatim.com)-Relawan Task Force Kemanusiaan (TFK) Kantin ITS, Radian mendapat penghargaan dari Pemprov Jatim kepada warga / tokoh yang dinilai telah berjasa dan memberikan kontribusi  bagi Jatim

 

“Piagam penghargaan Gubernur Jatim bagi TFK Kantin ITS bukan akhir perjuangan. Karena banyak aktifitas kemanusiaan dan pemberdayaan masyarakat,” kata Radian, tertulis yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, (12/10/20).

 

Momentum ini, harus jadi pemacu TFK Kantin ITS untuk terus berkembang di satu sisi dan sebagai ajang refleksi dan kontemplasi di sisi lain. “Yang pasti TFK Kantin ITS tidak akan berhenti berkontribusi terbaik untuk bangsa. Salam kemanusian, salam pemberdayaan,” tegasnya.

 

Radian  dikenal sebagai Ketua Pelaksana Program Pendamping Keluarga Pasien Covid-19 Rumah Sakit Lapangan KOGABWILHAN II Indrapura (RSLI), yakni “supporting and education program” yang menjadi kerja bersama kerelawanan RSLI dengan Task Force Kemanusiaan Kantin ITS (TFK Kantin ITS).

 

Radian bersama relawan lain telah bekerja keras dalam pendampingan dan pemberdayaan dengan mengedukasi serta sosialisasi kepada pasien Covid-19  beserta keluarga juga masyarakat sekitarnya.

 

Capaian yang diberikan, RSLI terbantu meningkatkan angka kesembuhan pasien dan terselesaikannya berbagai permasalahan lanjutan pasca pemulangan pasien Covid-19, yaitu penerimaan mantan pasien di keluarganya, lingkungan masyarakat, hingga tempat mereka bekerja dan mencari nafkah.

 

Dia hingga kini Ketua T TFK Kantin ITS yang mengkoordinasikan aktifitas kerelawanan dan kemanusian dalam organisasi itu. TFK Kantin ITS adalah komunitas yang didirikan tahun 2018 bertujuan berkegiatan kemanusiaan dengan titik berat pada proses penanggulangan bencana berbasis kemasyarakatan.

 

Metode kegiatannya lebih mengutamakan pemberdayaan masyarakat, karena menurut TFK Kantin ITS masyarakat berdaya akan punya daya tahan lebih untuk menyelesaikan berbagai masalah termasuk dalam kondisi bencana.

 

TFK Kantin ITS didirikan oleh mantan aktivis mahasiswa yang dulu sering berinteraksi di Kantin ITS, termasuk aktifitas kerelawanan saat tsunami aceh, bencana gunung meletus di merapi dan kelud, banjir bandang sitbondo, bondowoso dll. Kini TFK Kantin ITS berkembang dan jumlah anggota terus bertambah serta beragam dengan berbagai latar belakang, domisili, serta pekerjaan/profesi.

 

Yang telah dilaksanakan di antaranya  mengkonsep dan membangun rumah korban terdampak gempa : Rumah Tumbuh Lombok (RTL) pasca bencana gempa di Lombok (2018). TFK Kantin ITS juga terlibat penanggulangan pasca bencana angin ribut di Kecamatan Samiaji Kota Batu (Nopember 2019) dengan memberdayakan masyarakat memperbaiki listrik perumahan warga terdampak.

 

Di masa pandemi sejak Maret 2020, TFK Kantin ITS juga melakukan pemberdayaan masyarakat dengan nama Gerakan Masyarakat Tanggap Covid-19, yaitu pemberdayaan kelompok pedagang di Pasar Duduk Sampeyan, Kab. Gresik, Jatim. TFK Kantin ITS juga memberdayakan masyarakat Desa Jrebeng, Kab. Gresik, dalam program yang dinamakan “Desa Tanggap Covid”.

 

Penghargaan ini diberikan pada 11/10/2020, di Gedung Negara Grahadi Surabaya. Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, menyerahkan penghargaan pada Bupati Gresik, Bupati Bojonegoro, Walikota Kediri, dokter Nur Arifah Destianzard  dan  Ahmad Rofiq Singgih Surya Medan (perawat).

 

(Iskandar Tribowo;  Bahan dari : https://www.rmoljatim.com/2020/10/12/relawan-tfk-kantin-its-terima-penghargaan-dari-pemprov-jatim)-FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita