(Sampah)-Tempat buang sampah elektronik terbesar

Persoalan sampah gak ada habisnya dan saya melihatnya jadi setengah pusing. Karena kesadaran masyarakat belum merata. Tapi ada baiknya kita intip di suatu Negara seperti cuplikan dari bbc.com ini sebagai pembelajaran dan mengambil hikmah dari kejadian ini :

 

Sebuah desa : Guiyu di Propinsi Guandong Selatan Cina, dinobatkan sebagai pusat pembuangan sampah elektronik terbesar di dunia. Sampah ini diimpor dari seluruh dunia. Ini mengakibatkan tingkat polusi tinggi, terlihat dari kadar metal di sungai, gagal panen, dan penurunan tingkat kesehatan penduduknya.

 

Kendaraan roda-3 membawa sampah elektronik ke bengkel2 kecil untuk didaur ulang. Di Guiyu, terdapat 5000 bengkel daur ulang yang bisa mengolah 15.000 ton sampah yang berasal dari telepon selular dan komputer dari seluruh dunia.

 

Para pekerja secara ilegal mendistribusikan komputer dan printer tua ke pusat daur ulang yang tidak terdaftar pemerintah. Mereka bekerja menggunakan tangan kosong untuk membongkar alat elektronik dan bekerja di ruangan yang minim ventilasi.

 

Sungai yang tercemar melewati bengkel daur ulang yang digunakan untuk mengolah komponen plastik pada sampah elektronik. Menurut penelitian Shantou University, udara dan air di daerah itu sudah terkontaminasi racun dari partikel2 metal. Sepeda roda tiga berada di tumpukan sampah lempengan sirkuit. sirkuit ini dilelehkan diambil kandungan emas, tembaga, dan alumunium di dalamnya.

 

Pekerja mendistribusikan sampah elektronik di pusat daur ulang yang dikelola pemerintah. Komponen telepon selular tua dipisah di bengkel pusat pembuangan barang elektronik di Guiyu. China memproduksi sampah elektronik terbanyak dunia (6,1 juta metrik ton/tahun), diikuti AS (7,2 juta ton).

 

Monggo lengkapnya klik aja :  (http://www.bbc.com/indonesia/multimedia/2015/07/150703_foto_sampah_elektronik)-FatchurR

3 Responses to (Sampah)-Tempat buang sampah elektronik terbesar

Leave a Reply to Harry Reksosanudra Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita