Jenis Burung Jenis Burung Hantu

Jenis Burung Hantu

(Cuplikan dari orami.co.id)-Melansir Owl Research Institute, burung hantu itu hewan nokturnal yang di aktif malam hari termasuk berburu. Siang hari, umumnya mereka tidur beristirahat, bertengger di batang pohon.

Ada yang aktif siang hari dan pada malam hari istirahat. Sebagian aktivitas  berburu makanan, karena sifatnya karnivora (pemakan daging). Tikus mangsa utamanya, juga katak, kadal, ular, ikan, tikus, kelinci, burung, tupai, dll.

Jenis burung Hantu di Indonesia

Peneliti mencatat, ada ada 250an spesies di hampir semua benua, kecuali Antartika yang dingin. The Owl pages menyatakan, ada 114 spesies di Asia. Berikut 5 lima jenis di Asia termasuk Indonesia, (dilansir Ecology Asia) :

1-Barn Owl

Warnanya pucat, wajah bulat dan mata gelap. Dalam The Cornell Lab About Bir disebutkan, Barn Owl ukuran sedang, bersayap panjang dan bulat , ekor pendek, berpadu gaya terbang melayang untuk memberi gaya terbang khas.

Habitatnya di pepohonan lebat, bersarang dan bertengger di rongga pohon atau bangunan buatan manusia (lumbung dll). Malamnya, Barn Owls terbang rendah berburu di atas habitat terbuka, cari hewan pengerat kecil dengan suara.

2-Spotted Wood Owl

Burung jenis ini berwajah bulat dan bulu oranye. Matanya cokelat tua dan paruh berwarna keabu-abuan hingga hitam kehijauan.

Dalam The Owl pages disebutkan, burung ini menempati daerah terpencil yang tidak berpenghuni seperti hutan rawa dan hutan bakau di dekat pantai.

Biasanya di hutan area terbuka seperti hutan sekunder yang hijau, tepi hutan, perkebunan dan taman di pemukiman manusia.

Sebarannya  dari Burma Selatan, Thailand, Kamboja, Vietnam Selatan dan Semenanjung Malaya, Sumatera Tengah, dan di Pulau Jawa, Pulau Bawean di Jawa Utara, Kepulauan Palawan, dan Calamian di Filipina barat.

3-Buffy Fish Owl

Burung hantu Buffy Fish Owl mengonsumsi ikan, krustasea, reptil, katak, kodok, dan serangga. Juga tikus, kumbang besar, kadang kelelawar dan suka makan bangkai.

Burung hantu ini berciri fisik mencolok dengan jumbai telinga yang khas mengarah ke samping dan kusut.

Tersebar di Asia dari timur jauh India, melalui selatan Bangladesh selatan melalui Semenanjung Thailand dan Semenanjung Malaya, Sumatera, Jawa, Kalimantan dan

di Laos, Vietnam, Kamboja, dan bagian tenggara Thailand.

4-Barred Eagle Owl

Ciri khasnya warna keabu-abuan tampak kotor. Telinganya berjumbai panjang, kusut, miring ke luar, dan coklat kehitaman.

Menempati hutan hijau dengan kolam dan sungai atau kebun dengan pohon besar rimbun ini di Asia dari Thailand Selatan, Semenanjung Malaya, Sumatera, Bangka, Kalimantan, Jawa dan Bali.

5-Brown Wood Owl

Berwajah coklat kemerahan ada zona kehitaman di sekitar mata. Paruhnya bertanduk kehijauan dengan dasar kebiruan. Burung ini pemalu dan nokturnal.

Jika diganggu saat bertengger, ia memampatkan diri jadi bentuk serupa potongan kayu, sambil mengawasi dengan mata setengah tertutup. Jika gagal, ia terbang diam-diam.

Mereka vokal malam yang diterangi cahaya bulan. Terdapat di Benua Asia seperti India, Sri Lanka barat ke selatan Tiongkok dan Taiwan, ke Jawa dan Kalimantan.

Jenis burung hantu di Eropa dan Amerika

Burung hantu tersebar hampir di semua benua berciri khasnya masing-masing. Selain di Asia, juga ada di Eropa dan Amerika. Yang tersebar di benua itu , ialah :

6-Snowy Owl

Jenis burung ini populer sejak sebagai sahabat dan pengantar pesan pribadinya Harry Potter. Berciri khas bulu, seputih salju dengan sedikit bintik sebagai coraknya.

Burung jenis ini asal dari Amerika Utara, dan kerap bermigrasi ke Kanada Selatan saat musim dingin.

7-Eurasian Pygmy Owl

Jenis ini kecil, ukurannya 15 hingga 19 cm atau sejengkal orang dewasa, seperti dilansir The Owl pages. Meski kerdil, burung ini tersebar di Eropa Tengah dan Utara hingga ke Timur dan Siberia ini memangsa tikus, kadal, ikan, bahkan kelelawar.

Baca artikel dari sumbernya di https://www.orami.co.id/magazine/jenis-burung-hantu ;  (Diedit dan disajikan ulang oleh FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita