Penyebab pesan WA membuat Ponsel Hang

Penyebab pesan WA membuat Ponsel Hang(inet.detik.com)-Jakarta; Sejumlah pengguna WhatsApp melaporkan ponselnya jadi hang lantaran menekan pesan yang diterimanya. Sempat dikira malware, rupanya ini penyebab masalah itu terjadi!

Dihubungi detikINET, pakar peneliti keamanan internet dari Vaksincom Alfons Tanujaya menjelaskan masalah pesan yang bikin ponsel hang tidak hanya terjadi di WA. Kejadian serupa bisa terjadi di Skype, Telegram dan FB Messenger bilamana pesan yang sama ditekan.

Alfons tegaskan biang kerok masalah ini bukan malware. Di pesan itu terdapat kode ASCII dalam jumlah masif. ASCII, singkatan dari American Standard Code for Information Interchange). Merupakan kumpulan kode2 yang dipergunakan untuk mempermudah interaksi antara pengguna dan komputer.

WhatsApp rupanya tidak didesain untuk menampilkan kode ASCII yang mempunyai lebar karakter 0 (nol). Jadi walaupun ada ratusan ribu karakter tidak terlihat sama sekali. “Dalam WhatsApp itu isinya ada 23.643 karakter ASCII,” ungkap Alfons.

 

Jadi setiap kali kita menekan pesan itu, WA memproses dan berusaha menampilkan karakter2 ASCII itu. Lantaran jumlahnya banyak, resource ponsel jadi terkuras. Akibatnya pengguna merasa ponselnya lambat, seperti tidak merespon atau hang.

Kalau spek ponsel tinggi, proses ini hanya terjadi beberapa detik saja. Lain cerita jika ponsel yang digunakan punya spesifikasi seadanya. Nah bila pengguna sudah terlanjur menekan pesan berisi ASCII, lantas apa yang harus dilakukan?

“Diamkan saja. Nanti kalau semua kode ASCII sudah diproses akan balik normal lagi,” jawab Alfons. (Afr; Afr; Adi Fida Rahman; Bahan dari :  https://inet.detik.com/mobile-apps/d-4016945/ini-penyebab-pesan-whatsapp-yang-bikin-ponsel-hang)-FatchurR

3 Responses to Penyebab pesan WA membuat Ponsel Hang

Leave a Reply to Harry Reksosamudrasam Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita