Penghapusan daerah kumuh

berantas-daerah-kumuh-siapkan-dana-rp-384-tMerdeka.com – Menteri PPN/Kepala Bappenas Andrinof Chaniago menegaskan pentingnya kerja sama antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Kerja sama harus dilakukan di semua sektor, salah satunya adalah dalam memberantas daerah kumuh.

Andrinof percaya dengan melakukan kolaborasi akan mempercepat pembersihan tempat kumuh. “Pemerintah pusat sampai kecamatan harus berkolaborasi. Para pegiat lingkungan, pegiat lainnya juga harus gandeng tangan,” kata Adrinof di Jakarta, Senin (22/12).

Mempercepat program pemberantasan daerah kumuh, Andrinof menyebut pemerintah pusat akan menggelontorkan dana Rp 384 triliun untuk 5 tahun ke depan. Dana ini termasuk dalam dana kegiatan sosial dan pengadaan sarana dan prasarana publik.

Program pemberantasan daerah kumuh tidak hanya merapikan kota semata. Namun juga akan mengubah nilai dan perilaku masyarakat agar lebih mengerti dan paham arti kebersihan.

“Program mengubah nilai, perilaku, program meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat dan sebagainya. Jadi buka semata-mata program fisik kota. Kalau hanya mengubah fisik kota mungkin mudah, tapi yang terjadi paling parsial atau lokal,” ungkapnya.

Menyinggung kota yang dinilai sudah bersih, Adrinof mengaku bangga dengan Surabaya dan akan dijadikan kota percontohan. Andrinof juga kagum pada sosok Wali Kota Surabaya Tri Risma Harini yang berani memberikan tampilan baru kota pimpinannya.

Namun, dia menegaskan bahwa Risma tidak sendiri dalam bekerja. “Saya rasa seorang Risma saja tak cukup untuk wajah Surabaya,” tegasnya.

Di tempat yang sama, Risma menyambut baik niatan Andrinof yang menjadikan Surabaya sebagai kota percontohan. Risma menyebut, keberhasilan ini terjadi berkat dukungan dari masyarakat. Terlebih, pihaknya juga selalu menampung usulan masyarakat.

“Kita harus melibatkan masyarakat, kalau enggak biaya besar sekali. Kita harus transparan. Kalau sistem masyarakat percaya maka kemudian masyarakat secara sukarela memberikan partisipasinya. Kalau sering dikecewakan, nggak ditanggapi mereka malah hopeless,” ucap Risma singkat.

[idr; http://m.merdeka.com/uang/berantas-daerah-kumuh-pemerintahan-jokowi-siapkan-dana-rp-384-t.html]  – FatchurR

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita