Bintang Dan Planet Mau Dikasih Nama Khas Indonesia

Bintang Dan Planet Mau Dikasih Nama Khas Indonesia(inet.detik.com)-JAKARTA; Ada miliaran Bintang-planet di angkasa. Ini kesempatan menamainya dengan nama khas Indonesia. Dilihat dari situs Himpunan Astronomi Indonesia, (6/11) International Astronomical Union (IAU) dulu mengadakan sayembara menamai sistem eksoplanet, aneka planet di luar tata surya.

Indonesia diamanahi IAU menamai bintang HD 117618 dan planet yang mengitari, yaitu HD 117618 b. HD (Henry Draper Catalogue), yaitu katalog bintang diambil dari nama Henry Draper. Dia dokter dan astronom yang hidup akhir 1800-an. Bintang HD 117618 dan planetnya terletak di rasi bintang Centaurus. Rasi ini di belahan langit selatan, sehingga kita di Indonesia dapat terus menyaksikannya di langit malam.

Bintang HD 117618 itu bintang mirip Matahari dan berjarak 124 tahun cahaya dari Bumi. Kini, ditemukan satu planet mengelilingi bintang HD 117618, yaitu HD 117618 b. Satu tahun di planet itu sama dengan 25,8 hari di Bumi. Eksoplanet HD 117618 b tergolong planet gas raksasa seperti Jupiter.

Eksoplanet HD 117618 b ditemukan pertama tahun 2004. Ini planet gas raksasa seperti Jupiter dan radiusnya  77% radius Jupiter. Massanya lebih kecil dibanding massa Jupiter, yaitu sekitar 17,4% massa Jupiter.

Name Exoworlds Indonesia menantang masyarakat, menamai eksoplanet HD 117618b dan induknya bernama populer. Tahap pemungutan suara untuk nama bintang dan planet yang masuk 10 nominasi Name ExoWorld Indonesia telah dibuka. Voting online ini dikurasi tim gabungan ITB, Lapan, Planetarium Jakarta, Bosscha, Itera Lampung dll.

Ada 10 pasangan nama bintang dan eksoplanet yang diambil dari nama-nama kebudayaan Nias, Flores, Dayak, Timor, Papua, Minahasa dan Ternate. Misalnya ada nama Mutis, Cendana, Amuntai, Soa dll.

(fay; fay; Fitraya Ramadhanny;  Bahan dari : https://inet.detik.com/science/d-4773994/ini-bintang-dan-planet-yang-mau-dikasih-nama-khas-indonesia)-FatchurR *

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita