Cahaya Surga di Goa Jomblang

helm yang digunakan di goa sinar surga jomblang(detikTravel Community) – Liburan akhir pekan paling pas untuk dinikmati dengan petualangan. Melihat cahaya surga sambil pacu adrenalin, Gua Jomblang jawabannya. Destinasi ini salah satu wisata alam di Gunung Kidul, Yogyakarta. Namanya tak setenar Goa Pindul, tapi pesonanya tidak bisa diremehkan.

 

Cahaya surga itu daya tarik utama pertualangan di Goa Jomblang. Sebelum ke Goa Jomblang, pengunjung diharuskan pakai peralatan khusus yaitu sepatu boots karet dan helm. Untuk sepatu boots karet disediakan dari ukuran kaki 38.

Yang ukuran kakinya kurang dari 38 disarankan bawa ganjelan atau bawa sepatu sendiri. Untuk mengurangi lecet2 dan licin, disana ada yang jual kaos kaki berharga Rp.20.000. Yang membuat Goa Jomblang beda yang lainnya, sebelum masuk goa, kita menuruni tebing dengan tali. Kita turun dengan pengaman dan dipandu petugas.

 

Setelah mendarat, tali dibukakan pertugas dan lanjut ke mulut goa via jalanan berlumpur. Sesampai di mulut goa, kondisi di dalam lebih berlumpur dan gelap. Tapi ada kayu diletakkan untuk mempermudah berjalan. Harus hati2 karena jika salah menginjak, bisa2 kaki masuk lumpur dan susah menariknya.

sinas surga di gua jomblangCukup jauh berjalan, dari kejauhan terlihat cahaya terang, berarti hampir sampai di ujung goe. Semakin mendekat, kita melihat cahaya yang menyinari goa dari atas. Inilah yang sering disebut cahaya surga. Selain cahaya surga, batuan disana belum ditemukan umurnya berapa saking tuanya.

Hati-hati jika bawa kamera karena lumpur di-mana2. Khawatir kita jatuh dan kamera masuk ke lumpur. Pakaian yang digunakan harus berpakaian yang enak dipakai bergerak. Selesai menjelajahi goa, kita naik ke atas lagi dengan tali. Setelah itu kita bersih2 dan makan siang. Waktu ke Goa Jomblang adalah jam 10.00-12.00 WIB karena di waktu ini matahari tepat di atas dan cahaya surganya sangat indah.

Untuk berpetualang di Goa Jomblang, wisatawan membayar sekitar Rp 450.000- Rp 1.000.000 rupiah tergantung dari fasilitas yang didapatkan disana. (Oktavia Sari Wkjayanti; Bahan dari :  https://travel.detik.com/dtravelers_stories/u-4086210/menikmati-cahaya-surga-di-goa-jomblang)-FatchurR *

One Response to Cahaya Surga di Goa Jomblang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Langganan Artikel Gratis
Dengan mendaftarkan alamat email dibawah ini, berarti anda akan selalu dapat kiriman artikel terbaru dari Alumnimaterdei

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Anda pengunjung ke
UD. Setiadarma
Best PRICE, Best QUALITY & Best for YOU! Setiadarma

UD. Setiadarma-Surabaya Sidharta Krisnamurti HP. 08165419447

Percetakan Offset Sidoyoso
Jl. Kedung Cowek 205 Surabaya (0351) 3770001-3718318 Fax. 3763186
Bosch
Bosch Jl. kedungsari 117-119 Surabaya Telp. (62-31) 5312215-5353183-4 Fax. (62-31) 5312636 email: roda_mas888@yahoo.com
Download Buletin Media Alumni Edisi 2
Buletin-MA-utk.-Widget Buletin Media Alumni bag. 1, kilk disini Buletin Media Alumni bag. 2, klik disini buletin Media Alumni bag. 3, klik disini
Alamo
alamo
Download Buletin
buletin-IAMDP 8 Download Buletin klik pada Gambar
Sahabat kita